Perumda Wai Tipalayo Salurkan Bantuan Air Bersih GRATIS kepada Pelanggan Terdampak Musim Kemarau
Dalam upaya membantu masyarakat yang terdampak akibat musim kemarau panjang, Perumda Air Minum Wai Tipalayo Kabupaten Polewali Mandar melaksanakan program distribusi air bersih gratis melalui mobil tangki ke berbagai wilayah. Langkah ini diambil untuk menjamin ketersediaan air bersih bagi pelanggan yang kesulitan mendapatkan pasokan air, terutama di wilayah yang paling parah terkena dampak kemarau.
Program ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat, khususnya pelanggan yang mengalami gangguan pasokan air bersih karena penurunan debit air di beberapa sumber utama. Distribusi air dilakukan dengan sistem bergiliran. Ini menjadi solusi sementara sambil menunggu upaya optimalisasi pasokan air bersih kembali normal. Perumda Air Minum Wai Tipalayo menghimbau kepada pelanggan untuk selalu menghemat penggunaan air, terutama di musim kemarau agar ketersediaan air bersih dapat tetap terjaga.
Dengan adanya program ini, Perumda Air Minum Wai Tipalayo berharap dapat terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, terutama di saat-saat sulit seperti ini. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk mendukung kebutuhan dasar masyarakat sekaligus menjaga kualitas hidup di tengah tantangan musim kemarau yang berkepanjangan.